
Hi guys! Kali ini I’d like to try something new, interviewing my fellow travelers to share their travel experiences here. Di edisi perdana Ngobrol Seru kali ini, ada Silvia Junadi, seorang mommy yang juga demen solo traveling. Gak sekadar solo travel, tapi Silvi juga demen ikut marathon lintas benua loh, diantaranya Berlin Marathon dan rencananya upcoming Chicago Marathon juga. Hmm pasti pada penasaran gimana caranya bagi waktu antara mengurus family dengan hobi jalan-jalan plus marathon? Yukss cekidoot interview saya dengan Silvia Junaidi.
A little bit of background information about her, Silvia Junaidi adalah seorang lifestyle blogger yang hobi solo traveling, selain traveling bareng family, tentunya. So far, Ia udah melanglang buana ke puluhan negara di Asia dan Eropa, banyak diantaranya yang dilakukan solo, seperti ke negara-negara Balkan dan perbatasan Korea Utara dan Korea Selatan. Lama menjadi reporter salah satu TV terbesar di Indonesia dan editor media nasional, Silvi menerukan kebiasaan menulis di blog pribadinya silviajunaidi.wordpress.com. FYI, she also has a pretty big role in introducing me to the professional writing career back in 2017.
BACA JUGA:
Coworking Space in Bali for Digital Nomads. What’s The Best in Canggu?
Jalan-Jalan ke Porto, Portugal. More Than Just Tempat Lahir Harry Potter
2 Hari Traveling ke Lille Prancis. Kesini Cuma Perlu 1 Jam-an dari London dan Brussels!
Ngobrol Seru dengan Mommy Solo Traveler Silvia Junaidi
Hi Mba Silvi…pandemi udah usai, tapi belum kelihatan traveling lagi, sedang sibuk apa?
Saat ini sedang tidak ada kesibukan spesifik, hanya fokus mengurus keluarga. Terakhir traveling 2019 kayanya, selama pandemi emang lebih banyak di rumah aja, menikmati waktu “terpaksa” di rumah, yang ternyata enjoy juga.
Apakah ada rencana untuk traveling lagi?
Dalam waktu dekat tidak. Dalam rencana ada siy pengen ikut World Major Marathon lg. Cuma tergantung kesiapan dana, tenaga dan skedul cuti suami dan jadwal libur anak yang udah susah diajak bolos karena udah SMP skrg.
Kamu kan banyak pengalaman solo travel sampai ikutan marathon juga, bisa ceritakan pengalaman traveling yang paling berkesan?
Paling berkesan waktu ke Eltz Castle di Wierschem, Germany. Soalnya perjalanan kesana agak meleset dari prediksi. Dipikir lokasinya reachable utk pejalan kaki, ternyata reachable kalau kita hiking. Dan hikingnya itu di hutan belantara yang sepi, beneran sepi. Sereemm banget kalau diingat2. Tapi ya begitu deh, diantara semua kastil yang pernah dikunjungi, eltz ini paling berkesan, karena selain perjalanannya posisi castle yang di atas bukit, serta jauh dr keramaian membuat aura kastil jaman dulu yg misterius masih kerasa banget.
Apa tantangannya jadi mommy solo traveler? pastinya ada preparation jalan-jalan yang perlu diurus dibandingkan single girls travelers.
Tantangan pastinya adalah menyiapkan support system di rumah selama saya traveling. Ijin suami, ijin orang tua, ijin anak juga, memberikan pengertian kepada mereka bahwa perjalanan ini baik untuk diri saya dan keluarga. Alias, recharge as a person. Lalu budget juga harus diperhatikan, agar tidak mengganggu kebutuhan rumah tangga lainnya. Paling penting adalah mental untuk berpikir matang agar tetap selamat kembali pulang. Gak bisa tuh nekat-nekat cobain abcd di negara orang sendirian, atau pulang malam sendirian, takut kriminalitas menimpa saya, bagaimana keluarga di Indonesia. Pastinya mamak2 kalau pun pergi tanpa keluarga, 1/2 pikirannya tetap ditinggalkan di rumah.
Apakah ada plan buat ikutan Chicago marathon atau Berlin marathon lagi? Terakhir ngobrol katanya mau ikutan Chicago marathon kan. So far bagaimana persiapannya?
Chicago rencana di 2023, tapi entahlah akan pasti ikut atau tidak. Tergantung ketersediaan dana, anak saya bisa libur sekolah atau tidak, suami bisa cuti atau gimana, karena beliau juga lagi menempuh pendidikan S3, yang butuh perhatian banyak. Jadi kita liat aja nanti, bagaimana takdir menentukan. Tsaah….
Akhir-akhir ini di Instagram story lagi sering kelihatan exercise di outdoor dan gym. Bisa ceritakan body goalsnya apa?
Body goals halu siy mirip Sophia Latjuba ya ahahahaha. Tapi aslinya body goals adalah penurunan berat badan mencapai level ideal, dan pembentukan badan agar gak klemer-klemer lemaknya. Maklum umur udah 40an, massa otot udah gak sekencang umur 20an, harus sering dilatih lagi dan lebih kencang olahraganya biar tetap in shape.
Bagi-bagi dong tips untuk losing weight untuk perempuan diatas 35 tahun yang sudah efektif dilakukan
Calorie defisit udah pasti harus ya. Kalori yang masuk lebih sedikit dibanding kalori yang keluar atau dibakar. Tapi paling penting ya itu olahraga yg bertujuan mengencangkan badan, membakar lemak, meningkatkan massa otot, itu yang paling berpengaruh di usia segini. Olahraga high impact seperti sepeda, lari, hiit atau sejenisnya, berfungsi membakar kalori emang, tapi tidak membentuk tubuh. Tetap aja akan bergelambir dan bagian2 tubuh yang kendur akan tetap kendur.
Destinasi mana yang kamu akan kunjungi pasca pandemi, secara hampir semua negara favorit udah buka semua?
Saya pengen ke negara yang sudah siap menerima turis dalam segala sektor dulu deh. Percuma liburan kalau masih banyak tempat wisata ditutup, pemerintahnya belum siap menerima turis dalam jumlah banyak (lagi), infrastruktur mereka belum dibenahi lagi, dll dll. Misal transportasi mereka belum sebaik seperti sebelum pandemi, misalnya. Yaaa buat apa buang2 uang kesana liburan, tapi gak maksimal pengalamannya. Tunggu aja, sampai dunia kembali siap untuk menerima kita berwisata.
Kira-kira begitu gaes obrolan singkat dengan solo traveler Silvia Junadi. Kalau mau tahu pengalaman solo traveling juga bareng family, langsung aja mampir ke blognya ya…
Curious about my adventures in Europe and America ?. You can click the following links to see my traveling videos that have aired on Net TV :
- Desa Hallstatt, Desa dengan Arsitektur Klasik di Pinggir Danau
- 1 Juta Rupiah Dapet Apa Di Dubai?
- Imutnya Park Guell, Dunia Fantasi Ala Gaudi di Barcelona
- Ada Turki Mini di Bosnia Herzegovina
- Nyobain Makanan Khas Bosnia, Kaya Rasa dan Pasti Halal
- The Bean, Seni Kontemporer yang Ada di Film – film Hollywood
- Traveling ke Paris, Prancis. Itinerary 5 Hari di Paris
- Jalan-Jalan ke Colmar, Prancis, Kota Negeri Dongeng
Want to help support my travel? Help me to visit 50 more countries and write more travel stories & guides by donating here
Watch my adventures & subscribe to my YouTube channel : The Island Girl Adventures
Pingback: Meet Sal Lavallo, Who Has Visited Every Country On Earth, in Bali Indonesia – The Island Girl Adventures